jpnn.com, JAKARTA - Arie Untung meminta semua pihak untuk menghargai keputusan Prabowo yang menggandeng Sandiaga Uno di Pilpres 2019.
Menurut Arie, semua sudah diatur Allah. Sehingga apa pun hasilnya nanti, baiknya tidak disikapi dengan emosi.
“Semua 'drama' ini udah Tuhan yang atur, kita cuma beribadah melalui ikhtiar, kelak hasil Dia yang nentuin. Jadi menang kalah ya pasrah sama 'Bos besar' aja gak usah saling emosi,” tulis Arie.
Suami Fenita Arie ini juga mengingatkan agar semua tokoh yang maju di Pilpres 2019 bisa bersaing dengan sehat dan mengemban amanah dengan baik.
Siapa pun nanti yang dipilih masyarakat kata Arie harus dihargai.
“Kita ini bersaing bukan berperang. Competitor bukan musuh, lakukan dengan 'manner' dan wibawa yang baik. Siapa pun yang menang 'hadiah' nya cuma tanggung jawab lagi untuk kepentingan Indonesia bukan asing,” tandasnya.(chi/jpnn)
-
Jumat, 10 Agustus 2018
Video Ketika Komjen Iriawan Ikut Rasakan Gempa Lombok 6,2 SR -
Jumat, 10 Agustus 2018
Kalahkan Malaysia, Timnas Indonesia ke Final Piala AFF U-16 -
Jumat, 10 Agustus 2018
Ini Alasan Prabowo Usung Sandiaga Uno sebagai Cawapres -
Jumat, 10 Agustus 2018
Jokowi Resmi Pilih Ma'ruf Amin sebagai Cawapresnya -
Kamis, 09 Agustus 2018
Demi ini Chelsea Islan Mandi Lumpur Semalaman -
Kamis, 09 Agustus 2018
Daftar Capres Jumat Pagi, Jokowi Sowan ke JK -
Kamis, 09 Agustus 2018
Dana Desa Bantu Stabilkan Perekonomian Korban Gempa -
Kamis, 09 Agustus 2018
Totalitas Chelsea dan Pevita di Film Sebelum Iblis Menjemput
No comments:
Post a Comment