Sapwaturrahman sukses meraih medali perunggu untuk Indonesia (Foto: INASGOC/Antara/Andika Wahyu)
Jakarta: Pundi-pundi medali Asian Games 2018 kembali didapat Indonesia dari cabang olahraga atletik. Kali ini, Sapwaturrahman dari nomor lompat jauh turut menyumbang perunggu.
Sapwaturrahman mencatatkan lompatan sejauh 8,09 meter. Raihan tersebut adalah buah dari pembelajarannya selama ini.
"Saya sudah pelajari kesalahan dan itu saya perbaiki hari ini. Alhamdulliah meningkat," kata atlet berusia 25 tahun tersebut kepada awak media.Baca: Greysia/Apriyani Dibungkam Ganda Putri Jepang di Semifinal
Adapun medali emas diraih atlet Tiongkok, Jianan Wang. Ia meraih total lompatan sejauh 8,24 meter.
Tiongkok mendominasi nomor lompat jauh. Selain Wang, Yaoguang Zhang juga meraih medali, yakni perak. Zhang menempati posisi terbaik kedua dengan raihan 8,15 meter.
Apa yang diraih Wang tak hanya mengantarnya sebagai juara lompat jauh putra. Lompatan 8,24 meternya sekaligus mematahkan rekor Asian Games 2002 yang dipegang Hussein Al Sabee.
Video: Buka-bukaan Pesilat Ganda Putra Andalan Indonesia di Asian Games 2018
(PAT)
No comments:
Post a Comment