Saturday, September 15, 2018

Empat Hal yang Membuat Kulit Awet Muda

Jakarta: Semua orang ingin terlihat awet muda. Oleh karena itu, beberapa orang melakukan perawatan khusus. Padahal, pola hidup sehat juga bisa membantu memperlambat penuaan kulit.

Berikut adalah beberapa kebiasaan baik yang membuat kulit awet muda.

1. Berhenti merokok
Selain dapat memicu masalah jantung dan paru, kebiasaan merokok juga mempercepat penuaan kulit. Menghindari rokok adalah pilihan tepat agar kulit tetap sehat.

2. Membatasi alkohol
Beberapa orang mengonsumsi alkohol dalam jumlah cukup banyak. Padahal, kebiasaan tersebut berdampak buruk pada kulit, terutama dalam hal penuaan. Alkohol memengaruhi semua sel, termasuk merusak gen dan menyebabkan radang liver. Oleh karena itu, konsumsilah alkohol secukupnya.

3. Cukup tidur
Kurang tidur adalah hal biasa bagi orang dewasa, entah karena lembur atau bersenang-senang. Namun, seiring bertambahya usia, tidur adalah krusial. Anda perlu tidur cukup untuk menjaga kesehatan kulit, dimana aktivitas tersebut membantu memperbaiki kerusakan kulit dan mengistirahatkan jantung.

4. Hindari lemak jenuh
Pertambahan usia berarti Anda harus semakin hati-hati dalam pemilihan makanan. Kurangi makanan manis seperti kue dan es krim atau daging merah. Asuplah lebih banyak karbohidrat kompleks seperti biji-bijian, buah-buahan, dan sayuran. Pola makan tersebut membuat kulit awet muda dan lebih sehat.

(ELG)

Let's block ads! (Why?)

http://rona.metrotvnews.com/kesehatan/MkMnavEK-empat-hal-yang-membuat-kulit-awet-muda

No comments:

Post a Comment